8.3.10

Sambutan Seminar Amprokan Blogger 2010

Sebagai Ketua Komunitas Blogger Bekasi (be-Blog) dan Ketua Panitia Amprokan Blogger 2010 (AB2010), pada tanggal 7 Maret 2010 saya berkesempatan menyampaikan sambutan pada acara Seminar AB2010 yang bertemakan "E-Government dan Peran Blogger". Berikut saya postingkan sambutan tersebut, semoga bermanfaat:

Assalamualaikum Wr Wb,
Salam sejahtera untuk kita semua,
Salam blogger Indonesia

Puji syukur marilah kita panjatkan ke hadirat Allah SWT, karena berkat rakhmat dan hidayahnya kita masih dapat berkumpul bersama di Aula Pusdiklat Mahkamah Konsitusi yang megah ini.

Setelah kemarin seharian kita beranjangsana ke berbagai tempat di Bekasi, mengikuti live blogging, sarasehan dengan pembicara 2 blogger cantik dan tentu saja hiburan dahsyat di kediaman walikota, maka di hari Minggu yang ceriah ini, bersamaan dengan pelaksanaan car free day yang menyita seluruh badan jalan Achmad Yani, kita kembali berkumpul dalam rangkaian kegiatan Amprokan Blogger yang bertemakan “Bekasi Cerdaskan dan Hijaukan Bekasi”. Adapun acara pada hari ini adalah seminar sehari mengenai “Electronic Government dan Peran Blogger”.


Kenapa e-government ? begitu pertanyaan sebagian teman blogger ketika gagasan pembicaraan tentang e-government dimunculkan. Apa kaitannya dengan upaya mencerdaskan dan menghijaukan Bekasi seperti yang tercantum dalam tema seminar.


Bapak, ibu dan teman-teman blogger,

Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa di era keterbukaan saat ini, informasi telah memainkan peran penting, bukan hanya semata sebagai sarana untuk memberikan keterangan tetapi telah berkembang menjadi kekuatan penentu yang dominan. Siapa yang menguasai informasi maka dapat dikatakan bisa menguasai medan pertempuran dengan lebih baik.


Dalam konteks penyelenggaraan pemerintahan, aktivitas penyampaian informasi menjadi bagian yang sangat vital. Melalui informasi yang dikelola secara cermat dan akurat, publik akan memahami, bahkan memberikan dukungan, ketika suatu kebijakan pembangunan digulirkan.


Demikian pula sebaliknya. Jika informasi yang disampaikan tidak dipahami dan kurang transparan, kekhawatiran akan timbulnya keresahan bahkan gejolak sangat dimungkinkan mengemuka.


Menyadari peran dan arti pentingnya informasi dalam penyelenggaraan pemerintahan, kita melihat bahwa salah satu upaya yang dilakukan pemerintah, baik pemerintah pusat maupun pemerintah daerah, adalah menerapkan sistim elektronik government (e-government) atau pemerintahan berbasis eletronik dengan menggunakan teknologi informasi (seperti Wide Area Network, Internet dan mobile computing).


Di Indonesia, inisiatif e-government telah diperkenalkan melalui Instruksi Presiden Nomor 6 Tahun 2001 tentang Telematika (Telekomunikasi, Media dan Informatika). Dalam instruksi itu dinyatakan bahwa aparat pemerintah harus menggunakan teknologi telematika untuk mendukung good governance dan mempercepat proses demokrasi.


E-government wajib diperkenalkan untuk tujuan yang berbeda di kantor-kantor pemerintahan. Administrasi publik adalah salah satu area dimana internet dapat di gunakan untuk menyediakan akses bagi semua masyarakat berupa pelayanan yang mendasar dan menyederhanakan hubungan antar masyarakat dan pemerintah.


Interaksi dapat berupa satu arah dengan menyiapkan fasilitas men-download formulir yang dibutuhkan. Selain itu dapat pula dilakukan dua arah dengan mengumpulkan formulir secara online atau pelayanan elektronik penuh berupa pengambilan keputusan dan delivery (pembayaran).


Bapak, ibu dan teman-teman blogger semua,

Dengan menerapkan TI, pelayanan publik dilaksanakan secara on line. Pelayanan dapat dilakukan tanpa adanya intervensi pegawai institusi publik, dan memangkas sistem antrian yang panjang hanya untuk mendapatkan suatu pelayanan yang sederhana. Dengan konsep ini, secara perlahan pelaksanaan pemerintahan tradisional (traditional government) yang identik dengan paper-based administration maupun pengerjaan secara manual mulai di tinggalkan.

Namun demikian, dalam pelaksanaannya, e-government di Indonesia tampaknya baru pada tahap publikasi situs oleh pemerintah atau baru pada tahap pemberian informasi. Padahal kalau menelusuri instruksi presiden tersebut di atas, e-government bukan hanya sekedar publikasi situs oleh pemerintah. Pemberian pelayanan sampai dengan tahap full-electronic delivery service pun perlu diupayakan.

Beberapa contoh implementasi e-government yang mendominasi di seluruh dunia saat ini berupa pelayanan pendaftaran warga negara antara lain pendaftaran kelahiran, pernikahan dan penggantian alamat.

Selain itu e-government juga memuat persyaratan mendirikan bangunan, perhitungan pajak (pajak penghasilan, pajak perusahaan dan custom duties), pendaftaran bisnis, perizinan kendaraan. Bahkan melalui e-government pun masyarakat pun dapat mengakses APBD dan progres pelaksanaan pembangunan.

Bapak dan Ibu serta teman-teman blogger semua,

Dengan latar belakang ini, Komunitas Blogger Bekasi berpandangan bahwa penerapan e-government di Bekasi, baik di pemerintahan kota maupun Kabupaten sudah saatnya lebih ditingkatkan untuk kepentingan pelayanan publik, bukan hanya menampilkan website semata.

Dalam kaitan ini dan dalam rangka memberikan gambaran tentang implementasi e-government lebih lanjut di Bekasi, Komunitas Blogger Bekasi mengundang beberapa pakar IT seperti Budi Putra, Romi Satrio Wahono dan Nukman Lutfhie. Selain itu pula kita menundang wakil dari Pemerintah Kabupaten Sragen yang telah berhasil menerapkan e-government untuk kepentingan pelayanan publik.

Diharapkan energi positif dari pembicaraan dalam seminar hari ini dapat dikembangkan dan diimplementasikan bagi penerapan e-government yang sesungguhnya di Bekasi dan diberbagai daerah lainnya di Indonesia. Tentu saja dalam penerapannnya tidak akan mudah karena pastinya akan dihadapkan pada kendala-kendala yang sebetulnya non-teknis yaitu terkait masalah kebiasaan atau habit. Akan banyak staf pemda yang akan merasa tidak nyaman jika e-government benar-benar dilaksanakan.

Bapak, ibu dan teman-teman blogger,

Sebagai salah satu nilai positif kepedulian blogger dan kebersamaan bloggerhood, Komunitas Blogger Bekasi mengajak teman-teman blogger untuk bersama-sama memberi dorongan, motivasi, dan bahkan bersama-sama ikut serta dalam gerakan kemanusiaan/sosial yang ingin membantu masyarakat yang kurang beruntung.

Sebagai sebuah komunitas yang merangkul setiap gerakan yang positif dan bermanfaat untuk kota Bekasi, Blogger Bekasi (be-Blog) bersama dengan teman-teman yang tergabung dalam gerakan Sejuta Buku untuk Anak Indonesia (SeBUAI) ingin berkontribusi di gerakan kemanusiaan tersebut. Oleh karena itu, kami mengajak teman-teman blogger semua untuk menyumbangkan buku-buku bacaan bekas namun masih layak baca. Buku-buku yang terkumpul ini nantinya akan diteruskan kepada anggota masyarakat yang belum beruntung untuk mengakses informasi lewat buku.

Sejauh ini gerakan SeBUAI telah berhasil mengumpulkan lebih dari 300 judul buku dan buku-buku terebut telah dibagikan kepada anak-anak tidak mampu yang tinggal di kawasan pinggir kali hembo Bekasi. Ke depan, dengan semakin banyaknya jumlah sumbangan buku, tidak tertutup kemungkinan akan dibentuk suatu perpuskaan bagi anggota masyarakat yang kurang beruntung.

Wassalam

Bekasi, 7 Maret 2010

4 comments:

Eko Eshape said...

Memang pak Aris cocok sebagai ketua BeBlog maupun ketua Panitia.

Semoga aku gak pernah jadi ketua panitia deh

Gak sanggup bikin sambutan kayak begini.

Salam

Catatan Dari Hati said...

Sama seperti Mas Eko, saya juga belum sanggup bikin kata sambutan sedashyat ini. Paling bikin reportase serial aja..hehehe

Mantap Mas Aris tulisannya

Aris Heru Utomo said...

@Eshape, terima kasih pujiannya, jadi tersanDung nich dipuji sama blogger handal yang low profile (tapi high profit) hehehe ...

@Amril, terima kasih juga mas Amril, lagi2 jadi tersanDung nich dipuji penasihat be-Blog yang dahsyat dan nominator BOBS Award.

Salam

dhodie said...

Saya belajar banyak dari kepemimpinan Pak Aris di be-blog nih pak. termasuk dalam sambutan ini.

Keep inspiring pak!